Tanaman aquascape Java Moss termasuk salah satu jenis tanaman aquascape yang sangat mudah ditanam. Tanaman yang satu ini bisa tumbuh dengan cepat dan cara pemeliharaannya pun mudah.
Selain itu, karakteristiknya yang lebat menjadikan substrat tanaman ini sangat cantik sebagai tanaman penghias aquascape. Menariknya lagi Java Moss termasuk jenis tanaman yang sangat baik bagi aerasi biota yang hidup di dalam aquascape.
Itu artinya tanaman ini dapat menunjang tambahan oksigen bagi tanaman serta hewan lain yang dipelihara di dalam aquarium. Selengkapnya tentang tanaman aquascape Java Moss bisa Anda simak dalam ulasan berikut ini!
Mengenal Tanaman Aquascape Java Moss

Java Moss atau yang juga dikenal sebagai Taxiphylumm Barbieri (nama latinnya) merupakan jenis tanaman aquascape yang sangat mudah dipelihara. Kebutuhan karbondioksida dan cahayanya juga rendah.
Tanaman ini juga masuk ke dalam keluarga Vesicularia yang mampu tumbuh dengan emersed. Tanaman ini sangat mudah ditemukan di wilayah Asia Tenggara, khususnya di Vietnam. Vegetasi alaminya berada di rawa dan sungai – sungai.
Java Moss semakin menakjubkan ketika diletakkan di bagian dasar aquarium atau aquascape. Tanaman ini juga sering dijadikan sebagai tanaman latar belakang atau penghias di dinding aquarium atau aquascape.
Cara meletakkan Java Moss lainnya juga bisa dengan cara mengikatnya pada ranting driftwood menggunakan benang. Dengan kecantikannya dan kemudahan untuk dikreasikan, Java Moss menjadi sebuah tanaman yang pada akhirnya disukai aquascaper pemula. Terlebih tanaman mampu tumbuh subur dengan mudah.
Anda bisa meletakkannya pada air dengan suhu rata – rata 29 derajad sampai dengan 32 derajad celcius. Agar tanaman tidak mudah mati, pastikan agar Anda selalu berusaha memberikan pencahayaan yang cukup pada aquascape dan selalu berusaha menjaga air di dalamnya tetap jernih dengan pemberian sistem filtrasi secara tepat.
Cara pengembangbiakan tanaman Java Moss juga mudah. Anda hanya perlu memangkas bagian cabang dari daun tanaman supaya perkembangbiakannya semakin sempurna. Tanaman ini juga dikenal sebagai tanaman yang mampu tumbuh dari bagian cabang daun terkecil.
Bahkan sejumlah aquascaper pemula mengatakan bahwa mereka memiliki pengalaman dengan tanaman Java Moss ini. Sisa tanaman yang telah dipangkas bahkan bisa tumbuh sendiri di habitat yang sesuai.
Untuk mencegah pertumbuhan tanaman yang terus bergerak di lingkungan aquarium, banyak orang kemudian menempelkan tanaman ini pada batuan atau pun kayu. Anda bisa memelihara ikan apapun dengan latar belakang atau dasar aquascape menggunakan Java Moss.
Hal tersebut karena Java Moss cocok menjadi substrat atau habitat bagi jenis ikan apapun. Ikan mas koki pun tidak akan memangsa tanaman ini ketika hidup Bersatu di dalam habitat yang sama. Ikan yang aktif bergerak pun tetap bisa hidup berdampingan dengan Java Moss karena jenis tanaman aquascape ini tidak mudah stress.
Gerakan ikan yang lincah pun tidak bisa membuat Java Moss mati atau terbunuh begitu saja. Peternak ikan yang memiliki cukup banyak burayak pun cukup sering menjadikan Java Moss sebagai substrat alaminya.
Java Moss sering dilemparkan ke dalam kolam seukuran gumpalan tangan orang dewasa yang gunanya dijadikan sebagai sarang untuk ikan menempatkan telurnya. Tanaman ini juga bisa menjadi tempat persembunyian yang nyaman bagi anak – anak ikan. Gumpalan tersebut nantinya bahkan menciptakan lingkungan mikroskopis tersendiri bagi burayak.
Itulah sedikit informasi dan penjelasan terkait tanaman aquascape Java Moss. Semoga apa yang kami sampaikan di atas dapat menjadi informasi yang membawa manfaat dan menambah informasi serta pengetahuan kita semua.